Jurusan-SMK

4 Jurusan SMK yang Prospek Jelas dan Bergaji Tinggi

Era digital mengharuskan kita memiliki skill yang tinggi. Rekomendasi 4 jurusan smk yang berprospek dan berpendapatan tinggi.

Jursuan SMK menjadi jenjang sekolah menengah atas untuk memulai berkarir. Biasanya anak yang mulai masuk di bangku sekolah menengah sudah mulai berfikir untuk kedepannya akan berkarir dan bercita-cita. SMK menjadi salah satu jenjang yang diminati banyak orang untuk menambah hard skill mereka. Artikel ini akan membahas tentang rekomendasi jurusan yang memiliki prospek jelas dan berpotensi mendapatkan gaji tinggi. Simak dengan jelas artikel dibawah ini.

4 Rekomendasi Jurusan Di Smk

  1. Rekayasa Perangkat Lunak (RPL)

RPL merupakan salah satu jurusan SMK yang mempelajari bidang komputer dan software. Pada jurusan ini kalian akan mengasah skill dalam mengoperasikan pengembangan perangkat lunak. Pengembangan tersebut meliputi mempelajari konsep dasar dan teknik mulai dari coding, algoritma, desain, serta program komputer. Dengan skill tersebut kalian bisa membuat website, game online, aplikasi dan perangkat lunak lainnya.

Lulusan Jurusan RPL memiliki prospek yang banyak. Pada era digital ini Profesi sebagai programer banyak dicari oleh perusahaan, institusi dan organisasi di seluruh sektor. Dilansir dari id,indeed.com gaji profesi programer mencapai rata-rata Rp 8.607.983 di indonesia. Tidak berhenti di gaji pokok kalian para programer bisa menambah pendapatan melalui pekerjaan freelance yang disajikan di berbagai platform dengan pendapatan puluhan hingga ratusan juta setiap proyek.

  1. Multimedia

Jurusan SMK yang kedua ada Multimedia, jurusan ini untuk orang-orang yang menyukai dunia audio visual. Dalam jurusan ini kalian akan diajarkan beberapa konsentrasi seperti Broadcasting, jurnalis, dan perfilman. Saat ini sosial media menjadi salah satu platform yang banyak digunakan semua orang di seluruh dunia. Multimedia menjadi jurusan yang berhubungan dengan komunikasi dan informasi. Untuk itu di jurusan ini kalian akan diasah skill dalam membuat industri kreatif yang menghibur, mengedukasi dan menginformasi. 

Lulusan jurusan multimedia memiliki prospek yang sangat luas dan sangat cocok untuk orang-orang yang memiliki kreatifitas tinggi. Lulusan jurusan ini dapat berprofesi menjadi konten kreator, produser, copywriter, sosial media spesialis, jurnalistik, dan profesi-profesi lain yang  berhubungan dengan media serta audio visual lainnya. Profesi tersebut memiliki pendapatan yang cukup tinggi dari puluhan hingga ratusan juta juga.

  1. Desain Komunikasi Visual (DKV)

Jurusan SMK yang ketiga ada DKV, jurusan ini sering dijuluki dengan tangan ajaib karena mereka yang mengambil jurusan ini sangat menyukai seni gambar. DKV sendiri adalah perpaduan seni tulis yang dibantu dengan tools dan aplikasi, kemudian menciptakan sebuah desain grafis, animasi dan ilustrasi. Kreatifitas tinggi dibutuhkan di jurusan ini karena berhubungan dengan seni dan karya. 

Lulusan jurusan ini biasanya akan banyak dicari pada perusahaan yang membutuhkan pola pikir dan kreatifitas tinggi. Mereka banyak juga yang memiliki profesi sebagai seniman, desainer, dan tim digital marketing. Dilansir dari website glassdoor lulusan ini dapat menerima gaji pokok mulai dari Rp 6-15 juta per bulan. 

  1. Bisnis dan Pemasaran

Jurusan SMK yang keempat ada bisnis dan pemasaran, jurusan ini sangat banyak diminati di era sekarang karena banyaknya media digital. Pemasaran dapat dilakukan secara meluas tanpa harus tatap muka sehingga era digital ini pemasaran menjadi efisian dan efektif.  Media sosial menjadi rumah bagi orang-orang yang mendalami jurusan ini. Mereka menjangkau banyak orang lewat Tiktok, Instagram, dan Youtube untuk memasarkan produk mereka. Sehingga banyak perusahaan bisnis yang mengincar lulusan jurusan ini

Lulusan jurusan bisnis dan pemasaran menjadi senjata utama bagi setiap perusahaan mereka dapat memilih profesi sebagai officer, sosial media spesialis, akuntan, sales, digital marketer hingga menjadi pebisnis. Selain menjadi pekerja di perusahaan jurusan ini banyak sekali yang menjadi entrepreneur, dengan menggunakan ilmu dari jurusan ini mereka dapat mengembangkan bisnis mereka hingga besar. Maka dari itu pendapat mereka bisa mencapai jutaan, ratusan hingga miliaran.

Kesimpulan 

Jadi itulah 4 rekomendasi jurusan SMK yang harus kalian pahami untuk dapat mengasah hard skill kalian. Lulusan jurusan ini banyak sekali prospeknya sehingga banyak diminati sesuai dengan apa yang mereka sukai. Setiap orang memiliki kesukaan masing-masing mulai dari bidang multimedia, bisnis dan pemasaran, DKV maupun RPL. Nah kalian minat di jurusan yang mana ni untuk mengembangan skill kalian.

Comments are closed.